Aksi Sosial Desa Kutarayat Terhadap Warga Terdampak Banjir di Sumatera Utara

Administrator 22 Desember 2025 07:51:23 WIB

Kami baru saja mengunjungi lokasi korban banjir di daerah yang terkena dampak daerah tanjung pura. Pemandangan yang kita lihat sangat menyedihkan. Banyak keluarga yang harus mengungsi dampak banjir dan anak sekolah sampai saat ini belum kunjung masuk ke persekolahan karna area sekolah masi berantakan.

Kami juga melihat anak-anak kecil yang masih bermain di sekitaran posko pengungsian di di bangun di areal rel kereta apai karen belum memungkin kan untuk kembali kerumah akibat kondisi rumah yang belum memungkin kan untuk di tempati karena masih terendam lumpur akibat banjir mereka tetap ceria meskipun mereka harus meninggalkan rumah mereka. Orang tua mereka berusaha keras untuk memberikan mereka kehidupan yang lebih baik bagi anak- anak nyameskipun situasi yang sangat sulit masih harus dilalui

Kami sangat terharu melihat kekuatan dan ketabahan para korban. Mereka tidak menyerah, meskipun mereka harus menghadapi kesulitan yang sangat besar. Mereka masih memiliki harapan untuk masa depan yang lebih baik.

Kita berharap kepada pemerintah untuk memberikan dukungan yang lebih besar baik secara moril maupun materil karena kita juga melihat dukungan pemerintah masih sangat minim untuk para korban terdampak banjir di Tanjung Pura ini

Dan tidak lupa kami ucap rasa Terima kasih kepada semua relawan dan masyarakat desa kutarayat yang telah memberikan sedikit mmbantuan untuk para korban terdampak banjir
Kalian adalah pahlawan sejati!
Semoga Tuhan membalas semua kebaikan kita!

Komentar atas Aksi Sosial Desa Kutarayat Terhadap Warga Terdampak Banjir di Sumatera Utara

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silahkan datang / hubungi perangkat desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukan NIK dan PIN

Komentar Terkini

Info Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutube

Lokasi Kantor Desa

Statistik Pengunjung

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung